Kamis, 23 Juli 2015

Hakekat Perkembangan

Perkembangan merupakan serangkaian perubahan-perubahan progressif yang terjadi sebagai akibat dari proses kematangan dan pengalaman. Warmer(dalam Moks, Haditono, 2006) menyatakan bahwa perkembangan menunjuk pada suatu proses ke arah yang lebih sempurna dan tidak begitu saja dapat diulang kembali. Perkembangan menunjuk pada perubahan yang bersifat tetap dan tidak dapat diputar kembali.
Perkembangan merupakan perubahan progressif dan berkesinambungan yang dialami individu dari sejak lahir hingga akhir hayatnya.

Dalam menjalani perkembangannya setiap individu dibatasi oleh prinsip-prinsip perkembangan yaitu antara lain:
  • Perkembangan merupakan proses yang tidak pernah berhenti
  • Semua aspek perkembangan saling mempengaruhi
  • Perkembangan mengikuti pola
  • Perkembangan terjadi pada tempo yang berlainan
  • Setiap fase perkembangan mempunyai ciri khas
  • Setiap individu yang normal akan mengalami fase perkembangan
  • Perkembangan ditentukan oleh kematangan


Fase Kematangan
fase kematangan dapat diartikan sebagai penahapan atau pembabakan rentang perjalanan kehidupan individu yang diwarnai ciri-ciri khusus atau pola-pola tingkah laku tertentu.






Perkembangan Individu Sejak Lahir Sampai Masa Kematangan melewati Fase-Fase berikut:
TAHAP PERKEMBANGAN
USIA
Masa usia pra sekolah
0 s/d 6 tahun
Masa usia sekolah dasar
6 s/d 12 tahun
Masa usia sekolah menengah
12 s/d 18 tahun
Masa usia mahasiswa
18 s/d 25 tahun

Tidak ada komentar:

Posting Komentar